Kintamani– Personel Polsek Kintamani bersama pihak PLN dan warga setempat bergerak cepat mengevakuasi pohon enau tumbang yang menimpa jaringan listrik serta menutup akses jalan di sebelah Pasar Desa Bayung Gede, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, pada Senin (10/11/2025).
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WITA saat angin kencang melanda wilayah Bayung Gede. Pohon enau yang sudah lapuk tumbang melintang di badan jalan, menimpa kabel listrik, dan menyebabkan arus lalu lintas terhenti total.
Mengetahui kejadian tersebut, personel piket Polsek Kintamani di bawah pimpinan Perwira Pengawas (Pawas) IPTU I Ketut Sudarsana, S.H., M.H. segera menuju lokasi. Bersama petugas PLN dan warga, petugas melakukan pembersihan serta pemotongan batang pohon menggunakan alat sederhana guna mempercepat proses evakuasi.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekitar pukul 13.30 WITA, proses penanganan berhasil diselesaikan. Akses jalan kembali normal dan dapat dilalui kendaraan, sementara pihak PLN melanjutkan pemeriksaan terhadap jaringan listrik yang sempat terdampak tumbangnya pohon tersebut.
Kapolsek Kintamani Kompol Made Dwi Puja R., S.H., M.H. saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Ia menyampaikan apresiasi atas kerja sama cepat antara personel kepolisian, PLN, dan masyarakat setempat dalam menangani situasi tersebut.
“Begitu mendapat laporan adanya pohon tumbang yang menimpa kabel listrik dan menutup jalan di Bayung Gede, anggota langsung kami turunkan untuk membantu evakuasi bersama pihak PLN dan masyarakat. Berkat sinergi semua pihak, jalur sudah kembali normal dan situasi aman terkendali,”
ujar Kompol Made Dwi Puja.
Melalui kegiatan ini, Polsek Kintamani mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat menimbulkan gangguan keamanan dan keselamatan. Masyarakat juga diingatkan untuk segera melaporkan setiap kejadian serupa ke pihak kepolisian terdekat agar dapat ditangani dengan cepat dan tepat.
(Red: Bram.S)













