Sedekah Subuh Polsek Tapung Hulu Menyentuh Hati Warga

- Redaksi

Senin, 3 November 2025 - 00:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tapung Hulu, radarbalinews.com :

Suasana penuh berkah menyelimuti Masjid Al Ikhlas Bukit Kemuning, saat Personil Polsek Tapung Hulu, Brigadir Rapiq yang juga menjabat sebagai Bhabinkamtibmas, melaksanakan kegiatan Sedekah Subuh bersama masyarakat setempat. Sabtu, (1/11/2025).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian Polri terhadap masyarakat, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara aparat kepolisian dengan warga melalui kegiatan sosial dan keagamaan.

Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Rapiq selaku Bhabinkamtibmas menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas arahan dan dukungan penuh dari Kapolsek Tapung Hulu Iptu Riko Rizki Mazri SH MH sebagai bagian dari program pembinaan rohani dan kemasyarakatan di wilayah hukum Polsek Tapung Hulu.

“Melalui kegiatan seperti Sedekah Subuh ini, kami berharap kehadiran Polri tidak hanya dirasakan dari sisi keamanan, tapi juga dalam hal sosial dan spiritual. Kami ingin tumbuh bersama masyarakat, saling menguatkan dalam kebaikan,” ujar Brigadir Rapiq menyampaikan pesan Kapolsek Tapung Hulu.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kegiatan keagamaan seperti ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan, terutama di bulan-bulan tertentu yang memiliki nilai spiritual tinggi, agar semakin mempererat hubungan emosional antara polisi dan warga.

Sementara itu, salah seorang perwakilan masyarakat penerima sedekah menyampaikan rasa haru dan terima kasihnya kepada jajaran Polsek Tapung Hulu.

“Kami masyarakat Bukit Kemuning sangat berterima kasih atas kepedulian Polsek Tapung Hulu. Sedekah Subuh ini bukan sekadar bantuan materi, tapi bukti nyata bahwa polisi juga hadir dengan hati,” ungkapnya.

Kegiatan Sedekah Subuh tersebut ditutup dengan doa bersama, memohon keberkahan, keselamatan, dan rezeki yang luas bagi seluruh masyarakat serta personil kepolisian yang senantiasa mengabdi untuk negeri.

Reporter : Edo Lembang

Berita Terkait

Pam & Yan Diperketat di Dermaga Kali Adem, Polsek Kawasan Sunda Kelapa Terjunkan 10 Personel
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Jum’at Berkah Wujud Kepedulian untuk Masyarakat
Wakapolres Bangli Terima Kunjungan Tim Supervisi Ops Zebra Agung 2025 dari Ditlantas Polda Bali
Langkah Besar untuk Kebersamaan : FKUB Kabupaten Kepulauan Seribu sambangi Vihara Dharma Bakti dalam misi Kerukunan
Polsek Sunda Kelapa Gelar Ngopi Kamtibmas Bersama Majelis Taklim At Taufiqul Mubarok
Bag SDM Polres Bangli Tegaskan Transparansi Rekrutmen Bintara Brimob TA 2026
PW MIO DKI Jakarta Gelar Santunan Bagi Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Ikut Serta Pengamanan Jalur Kunker Wakil Presiden RI
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 09:58 WIB

Pam & Yan Diperketat di Dermaga Kali Adem, Polsek Kawasan Sunda Kelapa Terjunkan 10 Personel

Jumat, 21 November 2025 - 08:32 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Jum’at Berkah Wujud Kepedulian untuk Masyarakat

Kamis, 20 November 2025 - 13:39 WIB

Langkah Besar untuk Kebersamaan : FKUB Kabupaten Kepulauan Seribu sambangi Vihara Dharma Bakti dalam misi Kerukunan

Kamis, 20 November 2025 - 06:28 WIB

Polsek Sunda Kelapa Gelar Ngopi Kamtibmas Bersama Majelis Taklim At Taufiqul Mubarok

Kamis, 20 November 2025 - 04:05 WIB

Bag SDM Polres Bangli Tegaskan Transparansi Rekrutmen Bintara Brimob TA 2026

Rabu, 19 November 2025 - 12:39 WIB

PW MIO DKI Jakarta Gelar Santunan Bagi Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Rabu, 19 November 2025 - 07:03 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Ikut Serta Pengamanan Jalur Kunker Wakil Presiden RI

Rabu, 19 November 2025 - 06:59 WIB

Studio 21 Beroperasi Kembali, Diduga Kebal Hukum. DPP KOMPI B Desak Kapolri Perintahkan Tindakan Tegas

Berita Terbaru